Pengaruh Prenatal Yoga Dengan Kualitas Tidur Ibu Hamil Trimester Iii Di Uptd Puskesmas Aek Loba Tahun 2021
DOI:
https://doi.org/10.51771/jdn.v1i2.66Keywords:
Kualitas tidur, Prenatal yoga, Ibu hamilAbstract
Latar Belakang : Ibu hamil trimester III adalah masa penentu untuk menyiapkan tubuh menghadapi persalinan. banyak ibu hamil yang kesulitan tidur karena stress , aktifitas janin atau karena perut yang semakin memebesar sehingga teras akurang nyaman. Yoga adah cara baik untuk meningkatkan kualitas tidur. berlatih yoga akan membantu ibu hamil untuk rileks sehingga bebas dari berbagai keluhan ketidak nyamanan dan meningkatkan kualitas tidur
Tujuan Penelitian :Untuk mengetahui Pengaruh Prenatal Yoga dengan Kualitas Tidur Ibu hamil Trimester III di UPTD Puskesmas Aek Loba Tahun 2021.Metode : dengan metode Pre eksperimen one group pre post test design. Penelitian dengan rancangan sekelompok subjek diberi intervensi tanpa ada pembanding. Penelitian ini dilaksanakan di UPTD Puskesmas Aek Loba sebanyak 30 responden. Teknik sampling menggunakan total sampling.Variabel independen adalah Pengaruh Prenatal Yoga,sedangkan variabel dependen adalah kualitas tidur ibu hamil trimester III .instrumen penilaian menggunakan PSQI dan observasi , analisis menggunakan uji wilcoxon Hasil :analisis data diperoleh nilai p-value sebesar 0,000<0,05 (p = 0,000 < 0,05)yaitu Ha diterima. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa adanya pengaruh Prenatal Yoga terhadap kualitas tidur ibu hamil trimester III di UPTD Puskesmas Aek Loba. Diharapkan ibu hamil trimester III dapat meningkatkan kualitas tidurnya salah satunya dengan menerapkan senam yoga selama kehamilan dengan melakukan gerakan pemanasan, gerakan inti, relaksasi nafas dan afirmasi fositif terbimbing yang dilakukan secara teratur minimal 1 x seminggu
References
Arief, R. (2018) Departemen Pulmonologi dan ilmu kedokteran respirasi.Jakarta: FKUI-SMF Paru RSUD Persahabatan Jakarta.
Febrina, O. (2019)Modul Nande Prenatal Yoga,Medan.
Hidayat, A. (2017) Metodeologi Penelitian. diperoleh dari Statistikian.com
Hamidah, T . ( 2019 ) Senam Hamil untuk meningkatkan durasi tidur ibu hamil trimester III .Jakarta: http:jurnal.SMART Kebidanan.
Irma, S.(2017)Pengaruh Senam Yoga terhadap kualitas tidur ibu hamil trimester III.Jombang.Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Citra Medika Jombang.
Kemenkes RI, (2014) Pegangan Fasilitas Kesehatan Ibu Hamil . Jakarta: Kementrian Republik Indonesia.
Lumban Tobing, SM. (2000) Neurologi klinik pemeriksaan fisik dan mental . Jakarta : Balai Penerbit FK UL.
Maulani, M.F, (2018) Pengaruh Rebusan Daun Pepaya Terhadap Intensitas Nyeri Haid Pada Siswi SLTP. Jurnal Kesehatan STIKES WIDIYA HUSADA Semarang. Vol. 5. nomor 3.
Nugroho, T. (2019) Asuhan Kebidanan 1 . Jogjakarta : Nuha Medika
Notoatmodjo, (2010) Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta : Rineka Cipta.
Prawiharjo, S. (2016) Ilmu Kebidanan Edisi Keempat, Cetakan Kelima.
Jakarta : Tridasa Printer Ilmu Kandungan, Edisi Keempat, Cetakan Keempat. Jakarta : Tridasa Printer.
Rianto, A. (2019) Aplikasi Metodologi Penelitian Kesehatan. Yogyakarta: Nuha Medika, hlm. 216
Sidhu, P. (2014) Yoga untuk kehamilan . Bandung : PT Mizan Pustaka.
Sari . ( 2019 ) Pengaruh Yoga Hamil terhadap kualitas tidur ibu hamil Trimester III di Klinik Pratama Asih Waluyo Jati. Jati: http:jurnalhttp://e-journal.sari-mutiara.ac.id/index.php/kesehatan.
Wahyuni. ( 2013 ) Manfaat Senam Hamil untuk meningkatkan durasi tidur ibu hamil trimester III .Surakarta: http:jurnal Kesehatan Masyarakat.Universitas Muhammadiyah Surakarta.
Sri. (2013) Efektivitas Yoga Terhadap Kualitas Tidur Ibu Hamil. Riau: http:jurnal [email protected]. Universitas Riau
Tria, A . ( 2019 ) Pengaruh Senam Hamil terhadap kualitas tidur ibu hamil Trimester III di Wilayah kerja Puskesmas Ratu Agung Kota Bengkulu.Bengkulu: http:jurnal.strada.ac.id/jqwh | Email:[email protected]
Yesie, A. (2020) Prenatal Gentle Yoga . Semarang : Pustaka Utama
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2021 JIDAN (JURNAL ILMIAH KEBIDANAN)

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.