PENGARUH PROMOSI PENJUALAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA KINIKO COFFEE SHOP KINIKO

Penulis

  • Rina Rahmawati Universitas Garut
  • Ramayani Yusuf

DOI:

https://doi.org/10.51771/jumper.v2i1.574

Kata Kunci:

Promosi Penjualan, Keputusan Pembelian, Coffee Shop Kiniko

Abstrak

Dengan perubahan gaya hidup masyarakat dan meningkatnya pendapatan masyarakat khususnya masyarakat perkotaan, pertumbuhan industri kuliner juga semakin meningkat. Bisnis kafe menjadi salah satu bisnis yang paling diminati di kota Garut dalam beberapa tahun terakhir. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi pengaruh Promosi Penjualan terhadap Keputusan Pembelian di Coffee Shop Kiniko. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif, dengan jumlah populasi dan sampling sama banyak yaitu sebanyak 100 reeponden dengan cara menyebarkan kuesioner yang diisi pengunjung Coffee Shop Kiniko yang dipilih secara acak. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan alat analisis data yaitu SPSS. Hasil dari analisis data tersebut menunjukkan bahwa Promosi Penjualan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap Keputusan Pembelian di Kiniko Coffee Shop. Variabel promosi penjualan secara positif dan signifikan mempengaruhi keputusan pembelian dengan nilai koelasi sederhana sebesar 0,674 yang berarti ada pengaruh positif dan memiliki derajat hubungan kuat anataa Promosi Penjualan tehadap Keputusan Pembelian. Sementara itu, berdasarkan hasil penelitian nilai probabilitas Promosi Penjualan terhadap Keputusan Pembelian sebesar 0,000. Dengan demikian, hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini diterima.

Diterbitkan

2023-08-02